Republik Tajikistan secara resmi telah memblokir situs jejaring sosial
Facebook, dan menghilangkan akun Facebook sebanyak 41.000 orang.
Pemblokiran ini dilakukan oleh Kantor Telekomunikasi Tajikistan pada
hari Minggu dengan memerintahkan 12 penyedia layanan internet untuk
memutuskan jaringan ke situs tersebut.
Negara Tajikistan terletak di Asia Tengah, sebelah Utara dari Afghanistan, dan sebelah Barat dari Cina. Dilansir dari Mashable.com, Beg Zuhurov, kepala telekomunikasi Tajikistan, kalau Facebook merupakan sumber fitnah.
Zuhurov juga menyebutkan kalau ada beberapa orang (diduga orang bayaran) yang menggunakan Facebook untuk menghina pemimpin Tajikistan. Menurut data, di Tajikistan hanya 6% dari seluruh populasi Tajikistan yang menggunakan internet. Selain itu, ini bukan pertama kalinya negara Tajikistan memblok situs Facebook. Bulan Maret lalu, Facebook juga sempat diblokir sementara dengan alasan yang serupa.
Dengan pemblokiran ini, Tajikistan termasuk ke dalam negara yang memblokir Facebook selain negara Asia lainnya, seperti Pakistan, Vietnam dan Bangladesh.
0 komentar:
Posting Komentar
jika menyalin artikel diharap ijin dulu sebagai rasa hormat sesama blogger dan jangan lupa kritik dan sarannya!!